Saturday, August 22, 2020

Biografi Iqbaal Ramadhan, Musisi Sekaligus Aktor Muda Berbakat


Iqbaal Ramadhan salah satu aktor muda yang kini namanya melejit. Iqbaal tak hanya sukses di dunia film tapi juga di dunia pendidikan. Seperti apa sosoknya, berikut ini biografi singkat Iqbal Rahmadhan.

Aktor ini memiliki nama panjang Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan atau sering disapa Iqbal ini, lahir di Surabaya, 28 Desember 1999 adalah seorang aktor dan penyanyi berkebangsaan Indonesia.

Namun, Surabaya hanya sebagai tempat kelahirannya, tapi asli Bandung yang saat ini tinggal di Jakarta Timur. Iqbaal adalah putra dari pasangan Herry Hernawan dan Rike Dhamayanti yang kemudian dirinya diberi nama lengkap Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan


Awal Karier Dan Pendidikan

Iqbaal mengawali kariernya sebagai Trapani dalam musikal Laskar Pelangi (2010-2011). Dari sana, dia mendapatkan peran layar lebar dalam film 5 Elang sebagai Rusdi Badruddin pada tahun 2011 dan sempat merilis singel yang berjudul "Terima Kasih".

Iqbaal kemudian menjadi anggota boyband cilik, Coboy Junior, yang resmi dibentuk pada tanggal 23 Juli 2011 (yang kemudian mengganti namanya menjadi CJR pada 2014; lalu membubarkan diri pada 2017).

Iqbaal juga sempat membentuk band bersama teman sekolahnya yang bernama The Second Breaktime sebagai vokalis sekaligus gitaris. Saat ini, dia lebih aktif sebagai bassist dalam band yang terbentuk pada tahun 2017, yaitu Summerdose.

Selain berkarya bersama grup boybandnya, Iqbaal juga secara personal telah meluncurkan dua mini album yaitu ‘song for SoniQ 1’ tahun 2013 dan ‘song for SoniQ II’ tahun 2014. single “Untitled Song” yang dirilis tahun 2013, Iqball juga pernah menulis lagu baru yang bertajuk “Semesta” dan telah rilis sebagai bagian dari album mini “Song For SoniQ III” tahun 2016 lalu

Pada perjalanan karir grup vokalnya, akhirnya Iqbaal Ramadhan harus merelakan teman satu grupnya pada 23 Februari 2014. Bastian, mengundurkan diri dari grup Coboy Junior. Sehingga pihak management pun harus memutuskan untuk mengubah nama grup mereka yang kini hanya digawangi tiga orang menjadi CJR.

Iqbaal Ramadahn juga seorang atlet taekwondo yang sudah punya 7 medali emas dan 1 perunggu dari beberapa kejuaraan taekwondonya itu, dan Iqbaal Ramadhan juga tidak hanya jago dalam ilmu bela diri saja. '

Selain prestasinya dalam grup vocal, Iqbaal Ramadahan juga diakui sebagai murid yang aktif dan berprestasi dalam bidang akademik di sekolahnya. Iqbaal Ramadahan juga banyak mengikuti program sekolahnya dan memenangkan beberapa perlombaan tingkat sekolah.


Dilansir dari Info Biografi, Iqbaal pernah bersekolah di TKIT Al Izzah di Sorong, Papua (2005-2006), kemudian melanjutkan sekolahnya ke SDIT Al Izzah di Sorong, Papua namun pindah tahun 2007 ke SDIT Al Muhajirin Pondok Kopi hingga tahun 2012.

Lalu, Iqbaal bersekolah di SMP Global Islamic School Condet (2012-2015), SMA Global Islamic School Condet (2015-2016), dan berkuliah di Armand Hammer United World College of the American West, Montezuma, New Mexico, USA (2016-2018).

Tak heran, berkat karirnya yang cemerlang, Iqbaal memiliki banyak penggemar yang dikenal dengan sebutan SoniQ, yaitu singkatan dari “Sobatnya Iqbaal”.

Biografi Iqbaal Ramadhan, Musisi Sekaligus Aktor Muda Berbakat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Andita

0 comments:

Post a Comment